Saturday, June 6, 2020

awrad sblm msk pasar

Sayyidina `Umar bin Khaththab (ra) mengatakan bahwa Rasulullah (saw) bersabda, dan ini disebutkan oleh Imam at-Tirmidzi, "Barang siapa yang memasuki pasar dan ia mengucapkan, *'Lā ilāha illa’l-Lāh, waḥdahu lā syarīkalah, lahu ‘l-mulku wa lahu ‘l-ḥamdu yuḥyī wa yumītu, wa Huwa Ḥayyun dā’imun lā yamūt, bi yadihi ‘l-khayr, wa Huwa `alā kulli syai’in qadīr'* jadi sejak kalian memasuki pasar itu, ketika kalian memasuki pasar virtual, memasuki pasar saham, memasuki pasar apa pun kalian harus mengucapkan *Lā ilāha illa’l-Lāh, waḥdahu lā syarīkalah, lahu ‘l-mulku wa lahu ‘l-ḥamdu yuḥyī wa yumītu, wa Huwa Ḥayyun dā’imun lā yamūt, bi yadihi ‘l-khayr, wa Huwa `alā kulli syai’in qadīr*

Allah (swt) akan menuliskan bagi kalian ribuan dan ribuan hasanah, dan Dia akan menghapuskan ribuan dan ribuan sayyiat, keburukan dan Dia akan mengangkat kalian ribuan dan ribuan derajat.  Jadi ketika kalian bekerja di rumah, ketika kalian memasuki tempat kerja kalian, ketika kalian memasuki pasar, ketika kalian memasuki tempat apa pun untuk urusan duniawi dan usaha, ucapkanlah *Lā ilāha illa’l-Lāh, waḥdahu lā syarīkalah, lahu ‘l-mulku wa lahu ‘l-ḥamdu yuḥyī wa yumītu, wa Huwa Ḥayyun dā’imun lā yamūt, bi yadihi ‘l-khayr, wa Huwa `alā kulli syai’in qadīr.* Allah akan menghapuskan ribuan dan ribuan dosa, dan akan menuliskan ribuan dan ribuan kebaikan dan akan mengangkat kalian ribuan dan ribuan derajat.  Semoga Allah menjadikan kita sebagai orang-orang yang senantiasa mengingat-Nya.  

Dr. Nour Kabbani
5 Juni 2020

No comments:

Post a Comment

*Untuk Kalangan Sendiri